Notification

×

KND Gandeng Plan Indonesia Hadirkan Run for Equality 2025 di Empat Kota

Selasa, 01 Juli 2025 | Juli 01, 2025 WIB Last Updated 2025-07-01T12:41:28Z
Yayasana Plan Indonesia bersama KND resmi menjalin kerja sama dalam penyelenggaraan Run For Equality 2025 pada Selasa (1/7). Foto: Tim KND
Jakarta, Fakta Line - Yayasan Plan International Indonesia (Plan Indonesia) bersama Komisi Nasional Disabilitas (KND) resmi menjalin kerja sama dalam penyelenggaraan Run for Equality 2025, sebuah ajang lari amal yang mengusung nilai kesetaraan dan inklusi sosial. Kesepakatan kerja sama ditandatangani pada Selasa (1/7), menandai dimulainya rangkaian kegiatan yang akan digelar di empat kota di Indonesia.


Ajang ini akan berlangsung di Jakarta (13 Juli, dengan titik start/finish di Epiwalk Lifestyle), Bandung (27 Juli, Jalan Malabar), Kupang (14 September), dan Makassar (9 November). Ribuan peserta dari berbagai latar belakang—termasuk anak-anak, keluarga, serta penyandang disabilitas—diharapkan turut ambil bagian, berlari sejauh 2 dan 5 kilometer sambil menyuarakan pentingnya kesetaraan bagi anak-anak, anak perempuan, dan kelompok disabilitas di Tanah Air.


Direktur Eksekutif Plan Indonesia, Dini Widiastuti, menyebutkan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang olahraga, melainkan medium untuk membangun kesadaran publik tentang pentingnya inklusi sosial.


“Run for Equality bukan hanya tentang mencapai garis akhir. Ini tentang memulai langkah bersama untuk dunia yang lebih setara, dimulai dari keluarga sebagai ruang pertama yang inklusif dan penuh empati,” ujar Dini.


Ia menyoroti fakta bahwa berdasarkan data Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) 2023, sekitar 22,97 juta jiwa atau 8,5 persen populasi Indonesia hidup dengan berbagai ragam disabilitas. Namun, data terbaru Susenas 2024 mengungkap bahwa 17,2 persen penyandang disabilitas berusia 15 tahun ke atas tidak pernah mengenyam pendidikan formal.


Pelaksana tugas Ketua KND, Jonna Aman Damanik, menyambut positif kolaborasi ini sebagai langkah penting dalam memperluas inklusi.


“Kesetaraan bukan pilihan, melainkan kebutuhan. Run for Equality adalah simbol perjuangan bersama menuju komunitas yang lebih terbuka dan ramah disabilitas,” katanya.


Keluarga Kuat, Komunitas Inklusif


Run for Equality 2025 mengusung tema “Membangun Keluarga yang Kuat Melalui Olahraga dan Permainan”. Penyelenggara ingin menegaskan peran vital keluarga dalam menciptakan ruang tumbuh yang sehat dan inklusif, terutama bagi anak-anak penyandang disabilitas. Untuk mendukung partisipasi seluruh anggota keluarga, setiap kota penyelenggara akan dilengkapi fasilitas daycare yang ramah anak dan inklusif.


Run for Equality juga menjadi panggung kampanye solidaritas. Sejumlah publik figur akan turut ambil bagian dalam lari di Jakarta, termasuk aktor Joe Taslim, model Kelly Tandiono, aktris dan ibu dari anak disabilitas Joanna Alexandra, serta pelari disabilitas Natrio Catra Yososha. Mereka akan turut menyuarakan pentingnya kesetaraan dan inklusi bagi semua.


Acara ini turut mendapat dukungan dari berbagai mitra strategis seperti UNIQLO, Turkish Airlines, Sanga-Sanga, dan lainnya yang berkomitmen pada nilai-nilai kesetaraan dalam aktivitas sosialnya.


Pendaftaran, Donasi, dan Kegiatan Pendukung


Pendaftaran untuk Run for Equality 2025 di Jakarta dan Bandung dibuka hingga 6 Juli 2025 melalui tautan:



Sementara itu, pendaftaran untuk Kupang dan Makassar akan dibuka pada awal Agustus.


Selain lari, masyarakat juga diajak berdonasi melalui platform crowdfunding Kitabisa.com/kitasetara2025. Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk menciptakan ruang aman, kegiatan inklusif, serta mendukung partisipasi lebih luas dari keluarga dengan anak disabilitas dan pengasuh mereka dalam berbagai program pemberdayaan. Sebagian hasil penjualan tiket juga akan dialokasikan untuk pengadaan kaki palsu bagi penyandang disabilitas di bawah naungan Puspadi Bali.


Menjelang lomba di Jakarta, masyarakat dapat mengikuti rangkaian Family Fest pada 11–12 Juli 2025 di Epiwalk Lifestyle. Selain pengambilan race pack, pengunjung dapat mengikuti talkshow dan workshop interaktif mengenai pengasuhan anak disabilitas, kesiapsiagaan bencana, dunia kerja yang ramah disabilitas, hingga pelatihan bahasa isyarat dan sensory play.


Run for Equality pertama kali digelar pada 30 Juli 2023 di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Run for Equality merupakan ajang lari amal inklusif yang mengajak publik, termasuk penyandang disabilitas, untuk mengekspresikan potensi terbaik diri mereka. Kegiatan ini menjadi bagian dari perayaan Hari Anak Nasional dan komitmen jangka panjang Plan Indonesia dalam menciptakan lingkungan aman dan setara bagi semua anak.**